Cara Budidaya Pisang Agar Subur dan Berbuah Banyak

Cara Budidaya Pisang Agar Subur dan Berbuah Banyak – Pada Kesempatan kali ini Kebun.co.id akan membahas tentang Budidaya Pisang. Yang mana dalam pembahasan kali ini menjelaskan cara budidaya pisang agar dapat tumbuh subur dan berbuah banyak dengan secara singkat dan jelas. Untuk lebih jelas dan dapat mudah dipahaminya silahkan simak artikel berikut ini.

Cara Budidaya Pisang Agar Subur dan Berbuah Banyak

Buah pisang tentu sudah tidak asing lagi dengan jenis buah yang satu ini, dimana pisang merupakan salah satu jenis buah yang banyak dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Tidak hanya dikonsumsi oleh lansia, bahkan dikonsumsi balita sebagai makanan tambahan.

Tanaman pisang sangat mudah dijumpai terutama didaerah wilayah Indonesia yang mana salah satu jenis buah yang menjadi makanan umum masyarakat. Anda juga dapat menemukan buah pisang diberbagai pasar tradisional, lokal bahkan di supermarket terdekat. Karena di Indonesia termasuk cocok dalam pertumbuhan buah pisang yang mana menyukai iklim tropis. Secara ilmiah pisang memiliki nama Musa yang tergolong tanaman dari suku Musaceae.

Terdapat berbagai jenis pisang yang ada di Indonesia seperti pisang pisang kepok, pisang susu, pisang raja, pisang berlin, dan masih banyak lainnya. Selain itu harga pisang sangat terjangkau yang mana dapat dijangkau oleh kalangan atas sampai bawah. Ciri dari tanaman pisang memiliki serupa dengan tumbuhan terna raksasa dengan daun panjang melebar.

Umumnya pada buah pisang tersusun dalam tandan dan berkelompok menjari yang biasa disebut dengan sisir. Secara keseluruhan buah pisang yang matang akan berwarna kuning sedangkan buah pisang muda berwarna hijau terang sampai hijau tua. Namun ada juga berbagai jenis dengan warna yang bervariasi dengan warna mulai hijau, merah, ungu, jingga, bahkan ada yang hitam.

Selain itu ada berbagai macam manfaat yang terkandung pada buah pisang. Baik bagi kesehatan kecantikan dan tentunya sebagai makanan. Pada jenis makanan tertentu ada yang menggunakan bahan dasar dari buah pisang.

Budidaya Pisang

Hal yang perlu dilakukan unutk pertama yaitu mempersiapkan peralatan dan bahan yang akan digunakan unutk budidaya pisang, antara lain yaitu:

Siapkan peralatan bercocok tanam seperti cangkul, sekop, dan wadah seperti baskom ataupun ember serta alat penyiraman.

Siapkan juga bahan berupa pupuk kandang atau kompos, dolomit atau kapur pertanian, dan air.

Bila menanam pisang dalam jumlah yang banyak dapat menggunakan mulsa organik atau plastik.

Pastikan jenis pisang yang akan ditanam sesuai dengan keinginan Anda.

Syarat Tumbuh

Tanaman pisang sangat mudah beradaptasi baik di dataran rendah maupun di dataran tinggi (<1.600 m dpl). Suhu optimal untuk pertumbuhan tanaman pisang berada pada kisaran 27 ° C dengan suhu maksimum 38 ° C. Curah hujan yang cocok untuk pertumbuhan tanaman pisang adalah 2000 hingga 2500 mm / tahun dengan tanah asam atau pH 4,5 hingga 7,5.

Pengolahan Lahan Tanam Pisang

Agar dapat menanam pisang dengan hasil yang baik dan bagus perlu adanya pengolahan lahan yang tepat sehingga dapat menghasilkan buah yang melimpah:

Hal pertama pilih lokasi yang tepat untuk menanam pisang.

Pastikan lahan jauh dari wilayah industri dan terlindung dari berbagai polusi ataupun limbah.

Bersihkan terlebih dahulu lahan tanam dari berbagai macam rumput liar dan gulma juga batuan ataupun krikil karena dapat menghambat perkembangan akar pisang.

Lakukan proses penggemburan tanah menggunakan cangkul dan sekop.

Ukur pula pH tanah yaitu sekitar 5,8 hingga mendekati 7, adapun untuk menaikkan pH jika pH tanah dibawah 5 yaitu dengan menaburkan kapur pertanian sembari melakukan penggemburan tanah.

Selanjutnya lakukan pemupukan dasar dengan manmbahkan KCL, urea, super fosfat, dan sebagai tambahan batu kapur sebagai sumber kalsium utama.

Lalu lakukan penyiraman guna melembabkan tanah dan mencegah kekeringan sebelum masa tanam.

Biarkan tanah selama 1 minggu sebelum masa tanam sembari anda melakukan penyiraman secara rutin.

Buat lubang tanam pada lahan dengan jarak 40 – 50 cm dengan kedalaman kisaran 10 cm dan buat parit di sekitar lahan untuk mencegah banjir dan genangan air.

Bibit Tanaman Pisang

Setelah anda mengolah lahan dengan tepat hampir sama dengan cara merawat bunga indoor agar tetap segar, langkah selanjutnya dalam cara menanam pisang agar berbuah banyak yaitu menyiapkan bibit unggulan sepertyi berikut :

Bibit unggulan yang dimaksud haruslah bibit yang berasal dari indukan pohon pisang berkualitas.

Bibit tidak terkena hama atau pun penyakit serta tidak cacat sedikitpun.

Pastikan juga bibit merupakan jenis bibit yang sudah siap tanam.

Masukkan bibit ke dalam lubang tanam yang telah anda buat dan tutup lubang tanam menggunakan tanah.

Jangan lupa untuk memadatkan tanah agar bibit tidak mudah jatuh.

Tinggikan tanah di sekitar lubang tanam untuk mencegah terjadinya pengikisan tanah.

Ciri-ciri bibit yang baik:

  1. Bibit atau tunas pisang yang baik memiliki tinggi 100-150 cm
  2. Diameter batang pisang mencapai 15-20 cm
  3. Daun pucuk pisang yang bagus berukuran sempit
  4. Kondisi fisik pucuk atau biji pisang bebas dari kotoran dan bebas penyakit atau hama

Pengolahan Lahan Tanah

Cara menanam pisang selanjutnya adalah melalui pengelolaan lahan. Sebelum memulai pengolahan tanah, Anda perlu menentukan jenis tanah yang disukai tanaman pisang, iklim, dan ketinggian. Setelah 3 hal ini tercapai, kita akan membahas langkah-langkah selanjutnya untuk menanam pisang.

Langkah-langkah pengolahan lahan:

  1. Langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah menyiapkan beberapa alat pertanian seperti cangkul dan sabit
  2. Bersihkan lahan dari hama menggunakan sabit atau cangkul
  3. Setelah tanah benar-benar bersih, lakukan pelonggaran tanah dengan cangkul sedalam 40 cm. Selama proses dehumidifikasi, Anda bisa menambahkan pupuk kering dan membiarkannya selama 1 minggu
  4. Kemudian buat lubang tempat ditanam benih atau pucuk pisang yang telah disiapkan sebelumnya
  5. Cara terakhir yaitu dengan membuat parit atau drainase di sekitar tempat penanam pisang agar tidak tergenang air saat hujan.

Cara Budidaya Pisang Agar Subur dan Berbuah Banyak

Proses Penanaman

Langkah selanjutnya adalah menanam pisang. Pada langkah ini, Anda akan diminta untuk menanam pucuk pisang pada lubang-lubang yang telah disiapkan sebelumnya.

Sebelum dapat menentukan waktu yang tepat untuk menanam pisang, sebaiknya tanam pisang pada awal musim hujan mulai bulan September hingga Oktober.

Jika sudah, ambil saja pucuk pisang yang telah anda simpan tadi dan tanam ke dalam lubang yang anda buat pada tempat pengolahan tanah, setelah memasukkan penutup lubang dengan tanah yang sudah dicampur pupuk kandang dengan perbandingan pupuk 3: 1 sudah dicampur untuk memenuhi nutrisinya. kebutuhan.

Perawatan Tanaman Pisang

Perlua adanya perawatan pada tanaman pisang yang harus dilakukan yaitu:

Pemupukan lanjutan pada tumbuhan pisang secara rutin hingga masa panen tiba, pupuk yang diberikan berupa pupuk Urea, Super fosfat, batu kapur dan KCL secara bergantian.

Menghentikan pertumbuhan tunas di sekitar tanaman, dengan cara menghentikan tunas yaitu dengan memotong tunas yang tumbuh dan memasang mulsa organik yang ditutup dengan mulsa plastik.

Lakukan penyiangan serta pembersihan lahan sekitar untuk mencegah hama dan penyakit yang ada serta potong kemudian buanglah daun pisang yang mengering serta lakukan pengecekkan lahan.

Lakukan penyiraman secara rutin setiap pagi dan sore untuk mencegah kekeringan pada lahan.

Demikian penjelasan tentang Cara Budidaya Pisang Agar Subur dan Berbuah Banyak, semoga dapat bermanfaat dan menambah wawasan Anda. Selamat mencoba.